potret Tristan Molina (Instagram.com/tristan__molina)
Selain sibuk sebagai aktor, Tristan juga tetap aktif sebagai model profesional, lho! Hampir setiap bulan, ia menjalani sesi pemotretan fashion dengan tema dan konsep yang berbeda-beda.
Aktivitas ini bukan hanya membantu meningkatkan kepopulerannya di dunia hiburan, tetapi juga menjadi salah satu sumber penghasilannya. Keaktifannya di dunia modeling membuat Tristan sering bekerja sama dengan berbagai fotografer, desainer fashion, hingga brand lifestyle ternama.
Gak berhenti di situ, Tristan juga sering terlibat dalam banyak proyek kreatif. Kepiawaiannya dalam bidang editorial photoshoot, lookbook brand, sampai video iklan singkat, membuat portofolionya di industri kreatif semakin matang. Keren banget, ya?
Itu dia biodata dan profil Tristan Molina lengkap dengan pembahasan kariernya. Dengan bakat akting yang mumpuni dan kemampuannya di bidang modelling, Tristan menjadi salah satu aktor muda Tanah Air yang karyanya patut dinantikan!
Tristan Molina lahir tahun berapa? | Tristan lahir pada tahun 2005 dan berumur 20 tahun. |
Apakah Tristan hanya berakting? | Tidak. Selain akting, ia juga aktif sebagai model profesional. |
Apa nama Instagram Tristan Molina? | Kamu bisa mengikuti aktivitasnya di @tristan__molina. |