Cinta Laura turut hadir bersama jajaran pemain serta sutradara film Para Perasuk dalam world premiere yang digelar di Sundance Film Festival 2026 pada 24 Januari lalu. Kehadirannya bukan hanya sebagai tamu, melainkan juga sosok penting di balik layar.
Cinta mengambil peran sebagai produser eksekutif dalam film ini. Potret kehadirannya di red carpet dan berbagai rangkaian acara di Sundance pun mencuri perhatian.
