Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Peacemaker dan Milly Alcock (dok. HBO | instagram.com/jamesgunn)
Peacemaker dan Milly Alcock (dok. HBO | instagram.com/jamesgunn)

Film Superman 2025 sukses membuka era baru DC dengan raihan yang cukup mengesankan. Film arahan sutradara James Gunn ini meraih Fresh Certified di Rotten Tomatoes dengan rating 84 persen.

Bisa dibilang, James Gunn gak terburu-buru dengan mengeluarkan banyak easter egg atau cameo di film debut DC Universe ini. Tapi, bukan berarti gak ada sama sekali. Ini deretan karakter cameo yang kemunculannya di film Superman 2025 mencuri perhatian.

1. Peacemaker

Peacemaker (dok. HBO)

Dari sekian proyek DC Extended Universe sebelumnya, serial Peacemaker menjadi salah satu yang survive gak di-reboot oleh James Gunn. Jelang perilisan musim keduanya, karakter Peacemaker yang dibintangi John Cena muncul sekilas di film Superman 2025, lho.

2. Maxwell Lord

Max Lord (dok. HBO)

Film Superman 2025 memperkenalkan tim superhero baru bernama Justice Gang. Tim ini disponsori oleh LordTech, perusahaan yang dimiliki oleh Maxwell Lord.

Di DC Universe yang sekarang, Max Lord diperankan oleh Sean Gunn. Penampilan singkat karakter yang juga bakal muncul di serial Peacemaker ini juga menarik, karena komentarnya yang kocak.

3. Guy Gardner

Guy Gardner (instagram.com/jamesgunn)

Daripada sebagai pemeran pendukung, Guy Gardner lebih terasa seperti cameo karena perannya yang minim. Meski begitu, aksi Green Lantern satu ini saat bertempur untuk warga Jarhanpur menjadi salah satu scene yang epik dalam sepanjang film.

4. Hawkgirl

Hawkgirl (instagram.com/isabelamerced)

Tidak seperti Misteri Terrific yang punya peran besar, Hawkgirl juga punya peran minim di film Superman ini. Aksi member Justice Gang ini juga gak banyak diperlihatkan dan kehadirannya terkesan hanya sebagai karakter cameo saja.

5. Supergirl

Milly Alcock (instagram.com/jamesgunn)

Supergirl menjadi cameo terbesar film Superman 2025. Ini jadi penampilan debut Milly Alcock yang seterusnya akan berperan menjadi Supergirl, termasuk di film solonya yang akan rilis pada 2026 mendatang.

Dari penampilan singkatnya di film Superman, bisa terlihat kepribadian perempuan bernama asli Kara Zor-El ini seperti apa. Beda banget sama sepupunya.

6. Bradley Cooper sebagai Jor El, ayah biologis Superman

Bradley Cooper dalam film Burnt (dok. Shiny Penny Productions/Burnt)

Selain penampilan para tokoh DC lain di atas, ada juga kemunculan aktor beken Bradley Cooper di film terbaru James Gunn ini. Ia tampil singkat sebagai Jor El, ayah biologis dari Kal El alias Superman. Bradley Cooper muncul beberapa kali saat memberikan pesan terakhir bagi Kal El sebelum dikirim ke Bumi.

Kamu sadar gak dengan kehadiran para cameo ini?

Editorial Team

EditorTriadanti