Jakarta, IDN Times - Fajar Sadboy kembali viral di media sosial belakangan ini. Bukan karena gimmick komedi ataupun quote-quote-nya yang out of the box, melainkan karena kemunculannya sebagai salah satu peserta di ajang Indonesian Idol Season 14. Dengan penampilan yang unik, Fajar pun lolos ke tahap selanjutnya setelah mendapatkan empat yes dari juri dan golden ticket.
Dalam sesi wawancara eksklusif bersama IDN Times, Fajar sendiri mengaku gak menyangka kalau ia bisa lolos. Bahkan, ia sempat merasa syok karena tayangan audisinya viral di media sosial.
