Lee Jae Wook merupakan salah satu aktor Korea Selatan yang popularitasnya semakin melejit di kalangan masyarakat luas. Baru saja menamatkan dramanya Do Do Sol Sol La La Sol, Lee Jae Wook kembali ditawari untuk menjadi pemeran utama drama garapan penulis Hong Sisters yang bertajuk Soul Marriage.
Menurut hasil laporan media Korea, drama baru tvN Soul Marriage ini akan menghadirkan Park Hye Eun sebagai pasangan Lee Jae Wook. Park Hye Eun merupakan aktris rookie yang baru saja melangsungkan debutnya lewat serial drama The School Nurse Files.
Makin eksis, simak sepuluh fakta Lee Jae Wook yang siap bintangi drama Soul Marriage. Yuk, langsung saja kita kepoin!
