Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
poster Danur: The Last Chapter dan Jangan Seperti Bapak
poster Danur: The Last Chapter dan Jangan Seperti Bapak (Instagram.com/danurmovie | Instagram.com/jangan_seperti_bapak)

Zee Asadel atau yang juga dikenal sebagai Zee eks JKT48 terpantau semakin produktif, nih. Pada tahun 2026 ini, ia diketahui memiliki tiga proyek film yang akan dirilis.

Menariknya, ketiga proyek film tersebut juga memiiki genre yang beragam, lho. Penasaran film apa saja? Check itu out!

1. Danur: The Last Chapter

poster Danur: The Last Chapter (Instagram.com/danurmovie)

Zee Asadel jadi pemain baru di film Danur: The Last Chapter. Mantan anggota JKT48 tersebut hadir sebagai pemeran Riri yang sebelumnya dimainkan oleh Sandrinna Michelle.

Danur: The Last Chapter akan menjadi penutup perjalanan panjang karakter Risa (Prilly Latuconsina) di Danur Universe yang selama ini telah menjadi waralaba ikonik. Disutradarai oleh Awi Suryadi, Danur: The Last Chapter akan tayang Lebaran 2026.

2. Jangan Seperti Bapak

Jangan Seperti Bapak (Instagram.com/jangan_seperti_bapak)

Film Jangan Seperti Bapak mengikuti kisah Zee sebagai Angel yang kehidupannya mendadak berubah drastis setelah kematian tragis sang ayah. Bertekad untuk mengungkap kebenaran dan mencari tahu siapa dalang di balik pembunuhan ayahnya, Angel malah terseret ke dalam pusaran konflik dua kelompok mafia yang saling berebut kekuasaan.

Selain Zee Asadel, film arahan sutradara Daniel Tito Pakpahan ini juga diperkuat oleh Aulia Sarah dan Verdi Solaiman. Film ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai 12 Februari 2026.

3. Garuda di Dadaku

poster Garuda di Dadaku (Instagram.com/base.id)

Zee juga akan hadir di film animasi Garuda di Dadaku sebagai salah satu pengisi suaranya, lho. Proyek ini akan menandai debut Zee Asadel di dunia voice acting.

Film ini mengisahkan tentang Putra, anak laki-laki 13 tahun yang bermimpi menjadi pesepak bola Timnas Indonesia. Sempat nyaris menyerah setelah gagal seleksi dan diremehkan, ia pun bangkit berkat bantuan Gaga, Garuda kecil magis yang membimbingnya menemukan keberanian, serta makna persahabatan dan perjuangan untuk terus mencoba meraih mimpi. Disutradarai oleh Ronny Gani, film ini dipastikan tayang tahun ini.

Itu dia sederet film Zee eks JKT48 yang dijadwalkan tayang tahun ini. Kamu nungguin yang mana, nih?

Editorial Team