Muthe dan Freya JKT48 (youtube.com/jkt48)
Freya dan Muthe sudah lama ingin berpartisipasi dalam kegiatan desain kostum atau styling member, tetapi selama ini belum ada kesempatan dan waktu yang cocok. Menjelang kehadiran setlist original pertama JKT48, Freya dan Muthe akhirnya memberanikan diri bicara dengan pihak manajemen dan meminta izin untuk berpartisipasi dalam pembuatan kostum di setlist ini. Manajemen dengan senang hati memberikan kesempatan kepada Freya dan Muthe dengan masing-masing membuat desain untuk 1 lagu.
Freya dan Muthe sempat merasa kesulitan, ragu, dan sedikit tertekan karena ini adalah pengalaman pertama mereka mendesain kostum untuk JKT48, keduanya juga merasa kemampuan gambarnya masih belum terlalu bagus. Namun, manajemen benar-benar memberikan kebebasan untuk keduanya menuangkan segala kreativitas. Dalam proses desain ini, Freya dan Muthe mendapat bantuan berupa brief terkait lirik dan makna lagu, sekaligus koreografinya, supaya memudahkan mereka mendapat ide.
Freya dan Muthe sempat khawatir desain mereka tidak diterima oleh manajemen karena masih terasa sulit bagi mereka menuangkan ide dari sebuah lagu menjadi sebuah kostum. Namun, berkat bantuan dari manajemen juga selama proses brainstorming, pada akhirnya desain mereka diterima. Dua member dari generasi 7 ini merasa sangat tersanjung dengan kesempatan besar yang diberikan oleh manajemen kepada mereka.