Amazon MGM Studios resmi mengumumkan tiga nama baru yang akan bergabung dalam proyek film Road House 2. Salah satunya adalah aktor laga asal Indonesia, Iko Uwais. Iko sendiri kini tengah sibuk mempromosikan film terbarunya, Timur (2025), yang sekaligus menjadi debut penyutradaraannya yang akan rilis pada 18 Desember 2025.
Road House merupakan film aksi Amerika Serikat yang tayang pada 2024 dan dibintangi oleh Jake Gyllenhaal serta Conor McGregor. Film ini merupakan versi remake dari film klasik yang rilis tahun 1989. Keberhasilan film pertamanya membuat Amazon MGM Studios mantap melanjutkan ke sekuel yang sedang dalam tahap persiapan produksi.
