instagram.com/anggasasongko
Pertemuan Angga Dwimas Sasongko dan Anggia Kharisma terjadi saat keduanya berada di Sekolah Menengah Pertama (SMP). Merasa topik obrolannya satu arah, mulailah muncul bibit cinta di antara keduanya. Tak sampai di situ saja masa PDKT-nya, saat mendirikan Visinema Pictures, Angga mengajak Anggia untuk bekerja bersama dirinya. Bermula hanya sebagai teman SMP, sekarang keduanya sudah menjadi suami istri. Memang deh kalau jodoh gak akan ke mana!
Angga Dwimas Sasongko akan menjadi pembicara dalam sesi “Giving Voice to the Voiceless through Storytelling” di acara Indonesia Millennial Summit 2020 by IDN Media. Angga akan tampil di panggung “Visionary Leaders” by IDN Times, pada hari Sabtu, 18 Januari 2020 di Gedung Tribrata, Jakarta.
Indonesia Millennial Summit 2020 adalah pertemuan independen para pemimpin millennial mengusung tema “Shaping Indonesia’s Future”. IMS 2020 digelar di Gedung Tribrata, Dharmawangsa Jakarta Selatan selama dua hari, 17 dan 18 Januari 2020. Acara ini menghadirkan lebih dari 60 pembicara kompeten yang memiliki visi membangun Indonesia di masa depan. Dalam IMS 2020 diluncurkan pula Indonesia Millennial Report 2020 by IDN Research Institute.