Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Megumi Fushiguro
Megumi Fushiguro (dok. MAPPA/Jujutsu Kaisen)

Pecinta anime di Indonesia kembali bikin gebrakan baru. Kali ini, sasarannya adalah salah satu karakter anime Jujutsu Kaisen bernama Megumi Fushiguro. Teman sekolah Yuji Itadori ini entah kenapa punya nama lokal yaitu Rahmat.

Beberapa meme soal Megumi yang dipanggil sebagai Rahmat sama warganet Indonesia, sempat banyak dibagikan di media sosial. Sampai akhirnya ada warganet yang gemes penasaran, kenapa sih Megumi kok tiba-tiba bisa dipanggil jadi Rahmat?

1. Secara harfiah, Megumi dalam bahasa Indonesia artinya Rahmat

Megumi Fushiguro (x.com/fshlenn)

Sebelum merasa kesel karena karakter favorit kamu punya nama lokal yang nyeleneh, perlu kamu tahu kalau ternyata megumi itu dalam bahasa Indonesia punya arti harfiah yaitu rahmat. Fakta tersebut baru-baru ini jadi sorotan karena akun X bernama @fshlenn mengunggah screenshot hasil terjemahan kata megumi dari bahasa Jepang, yang punya arti rahmah di dalam bahasa Indonesia. Kalau masih gak percaya, kamu bisa cek sendiri dengan membuka Google Translate sekarang.

2. Awalnya viral karena nama Megumi ikut diterjemahkan di subtitle Jujutsu Kaisen pada platform ilegal

meme Megumi Fushiguro (instagram.com/miyunime_re)

Megumi Fushiguro gak tiba-tiba dipanggil dengan sebutan Rahmat begitu aja, tapi ada pemantiknya. Sebelumnya, ia sempat viral jadi meme karena pada penayangan anime Jujutsu Kaisen di sebuah platform ilegal, nama Megumi otomatis diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.

Ketika nama anak didik Gojo ini dipanggil, subtitle lalu menunjukkan kata Rahmat. Mulai dari situ, panggilan Rahmat mulai melekat di karakter Megumi Fushiguro.

3. Karakter Jujutsu Kaisen lain yang punya nama lokal

meme Gojo Satoru (tiktok.com/@yochands)

Gak cuma Megumi Fushiguro yang punya nama panggilan lokal. Beberapa karakter Jujutsu Kaisen lainnya dikenal memiliki nama khusus yang diciptakan oleh fans di Indonesia.

Yuji Itadori misalnya, sering banget dipanggil Yudi sama warganet Indonesia. Satoru Gojo juga suka dipanggil Wahyu, karena namanya kalau diterjemahkan ke bahasa Indonesia memang jadi wahyu. Selain itu, Gojo juga pernah disebut sebagai orang Batak karena nama panjangnya dipelesetkan jadi Gojo Sitorus. Ada juga Nobara yang punya julukan Kak Mawar, karena jika diterjemahkan punya arti demikian, serta Yuta Okkotsu yang malah dipanggilnya jadi Yuda.

Dengan namanya dibuat jadi melokal, semoga bisa memudahkan kamu menghapal nama karakter-karakternya, ya.

Editorial Team