Yap Ee Jean yang kini jadi voice actor di balik Ying, dulunya juga pernah mengisi suara untuk karakter Mei Mei dari musim 1 hingga 3 (dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin | facebook.com/BoBoiBoy)
Dikarenakan Mei Mei muncul lebih dulu dibandingkan dengan Ying, mungkin saat pertama kali melihat karakter Ying di serial BoBoiBoy, kamu langsung teringat pada sosok Mei Mei. Bahkan, ketika pertama kali mendengar suara Ying, boleh jadi juga kamu merasa gak asing karena suaranya terdengar mirip sekali seperti suara Mei Mei, terutama di musim-musim awal.
Nah, fakta menariknya, ternyata pengisi suara atau voice actor dari kedua karakter ini diketahui adalah orang yang sama. Orang yang kamu lihat pada foto di atas bernama Yap Ee Jean. Ia pernah menjadi pengisi suara untuk karakter Mei Mei dari musim 1 hingga 3. Setelah mengundurkan diri dari perannya sebagai Mei Mei, beberapa waktu kemudian Yap Ee Jean kembali ke dunia voice acting dan mengisi suara untuk karakter Ying sejak season pertama hingga terus berlanjut ke movie-nya.
Wah, cukup banyak juga, ya, kesamaan antara karakter Mei Mei di Upin & Ipin dengan Ying dari serial BoBoiBoy. Meski keduanya berasal dari perusahaan serta series animasi yang berbeda. Tapi, cukup menarik untuk mengetahui bahwa mereka berdua ternyata punya beberapa hal yang begitu identik. Bahkan, dubber mereka pun ternyata adalah satu sosok yang sama, meski untuk Mei Mei kini telah digantikan dengan pengisi suara baru. Nah, di antara keduanya, kamu lebih suka Mei Mei yang cerdas dan suka menasihati kawannya atau Ying yang juga sama pintarnya, tapi lebih ceplas-ceplos dalam berbicara?