Tjah Jeruksari kembali mencuri atensi netizen di media sosial, nih. Kali ini, grup yang beranggotakan bapak-bapak dari Desa Jeruksari, Pekalongan tersebut di-notice oleh Bruno Mars setelah memparodikan lagu terbarunya, “I Just Might” yang dirilis pada 9 Januari 2026 lalu.
Sebelumnya, konten-konten parodi dari Tjah Jeruksari memang kerap viral dan banyak disukai karena memiliki ciri khas tersendiri, dengan nuansa kocak serta visual sederhana.
Nah, ini pun bukan kali pertama konten mereka di-notice oleh musisi luar negeri, yang notabenenya merupakan musisi asli dari parodi lagu yang mereka bawakan. Penasaran konten parodi lagu Tjah Jeruksari mana saja yang sudah di-notice? Check it out!
