Sheila on 7 adalah grup musik asal Yogyakarta yang populer pada akhir era 90-an. Grup band yang digawangi oleh Akhdiyat Duta Modjo (vokal), Eross Candra (gitar), Adam Muhammad Subarkah (bass), dan Brian Kresna Putro (drum) ini mengecap kesuksesannya di industri musik Indonesia setelah lagu "Dan" merajai airplay radio di seluruh Indonesia pada tahun 1999 hingga awal tahun 2000.
Setiap lagu-lagu hits milik Sheila on 7 adalah karya dari Eross Candra. Selain Eross, personel lain pun juga turut andil dalam pembuatan lagu dalam setiap albumnya. Seperti lagu-lagu berikut ini yang digubah oleh sang vokalis, Duta.
