Kadatangan aktor Lee Won Jung ke Indonesia cukup mengagetkan pencinta drakor. Bintang A Hundred Memories ini sempat membagikan berbagai potret aktivitasnya di Jakarta, termasuk ikut CFD hingga main ke rumah Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.
Selain itu, Lee Won Jung juga terlihat menghadiri acara ulang tahun anak artis. Dari potret yang diunggah Nagita pada Senin (12/1/2026), aktor Korea Selatan ini diundang untuk hadir di acara ulang tahun anak Syahnaz, Zayn dan Zunaira.
