Luna Maya kembali memerankan sosok Suzzanna di film Suzzanna Santet Dosa Di Atas Dosa. Jelang penayangan film tersebut, Luna Maya menyempatkan berkunjung ke makam Suzzanna di Magelang, pada 19 Januari 2026 lalu.
Tak hanya sendiri, Luna juga didampingi oleh suami mendiang Suzzanna yakni Clift Sangra. Artis 42 tahun mendoakan agar Suzzanna bisa ditempatkan di sisi terbaik sang pencipta.
