Setelah bercerai dari Viviane, Okan Kornelius menikah untuk kedua kalinya dengan wanita bernama Mey Lee. Rumah tangga yang dibina sejak 2018 itu jauh dari gosip tak sedap.
Baik Okan maupun Mey Lee sama-sama punya anak dari pernikahan sebelumnya. Namun, mereka gak kesulitan untuk membentuk keluarga harmonis. Okan sangat menyayangi putri sambungnya yang berusia remaja, seperti yang terlihat dalam potret berikut!