Dabi adalah salah satu anggota Liga Penjahat yang kini menjadi Paranormal Liberation Front. Sebagai salah satu bawahan terkuat Tomura Shigaraki, Dabi kini berperan sebagai salah satu dari sembilan Letnan Paranormal Liberation Front.
Dabi adalah salah satu penjahat paling menarik dalam seri ini. Banyak penggemar yang menyukai karakter ini untuk berbagai alasan, dimulai dari karena kepribadiannya, penampilannya, hingga kekuatannya. Untuk mengenal lebih dalam lagi tentang karakter yang satu ini, kali ini penulis sudah merangkum fakta-fakta menarik tentang Dabi. Simak ulasan berikut.