Boyband Super Junior baru saja sukses menyelenggarakan konser di Indonesia, Sabtu (15/6) semalam. Dalam konser bertajuk Super Show 7 ini, Siwon cs berhasil membuat ribuan ELF (fans Super Junior) menangis terharu.
Pasalnya, boyband yang digawangi Leeteuk ini menyanyikan lagu-lagu lawas mereka. Debut sejak 14 tahun lalu, inilah 10 lagu ikonik Super Junior yang sukses membuat ELF Indonesia merasa nostalgia.
