Novia Bachmid membagikan momen dirinya saat berlibur ke daerah Sumba Timur. Bukan berlibur ke pantai, melainkan menikmati indahnya pemandangan di pegunungan. Novia pun seolah ingin menunjukkan kepada penggemarnya, alam di Tanarara, Sumba Timur begitu indah.
Di desa ini masih sangat terjaga dan jauh dari polusi udara. Udara pun begitu bersih dan sejuk. Kamu bisa melihat keindahannya pada potret Novia Bachmid menikmati pemandangan Tanarara, Sumba Timur berikut ini!
