Be My Angel merupakan drama produksi Pennyy Studio yang ditulis dan disutradarai oleh Poy Pannares. Usung tema girls love (GL), drama Thailand yang mengangkat genre komedi-romantis dan fantasi ini akan memulai penayangan pada 30 Januari 2026 di aplikasi streaming iQIYI. Di drama ini, aktris Thailand, Baipor Thitiya, debut membintangi drama GL untuk kali pertama, lho.
Be My Angel mengisahkan tentang seorang gadis yang dikirimi malaikat berpangkat rendah dan gak punya keterampilan sama sekali untuk menemaninya dalam kurun waktu tiga bulan. Deretan artis Thailand siap menyapa penggemar lewat karakter mereka di drama berjudul asli Chan Long Rak Thewada Khong Chan ini. Berikut daftar pemeran drama Thailand Be My Angel, bertabur artis kenamaan!
