Kabar bahagia datang dari Nupur Sanon. Yups, artis Bollywood sekaligus adik kandung Kriti Sanon tersebut baru saja melepas masa lajang. Buat kamu yang belum tahu, pria yang ditakdirkan sebagai suami Nupur tak lain adalah Stebin Ben yang dikenal luas sebagai penyanyi.
Nupur tentu saja sangat bahagia kisah cintanya dengan Stebin direstui dua belah pihak keluarga dan berakhir sangat indah di pelaminan. Berikut kita intip sederet potret syahdu pernikahan Nupur Sanon dan Stebin Ben yang berlangsung di Negara Bagian Rajasthan, tepatnya Udaipur.
Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
10 Potret Syahdu Pernikahan Nupur Sanon, Adik Kandung Kriti Sanon

pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/stebinben)
1. Setelah sekian lama merajut kisah asmara bersama, pasangan artis Nupur Sanon dan Stebin Ben akhirnya mengikat janji suci di hadapan keluarga besar
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/stebinben)
2. Adapun, acara pernikahan mereka berlangsung syahdu dalam tradisi Kristen di hotel mewah Fairmont Udaipur Palace pada 10 Januari 2026
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/stebinben)
3. Sehari setelahnya, Nupur dan Stebin menikah lagi menggunakan tradisi Hindu
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/abhishek.mumbaikar)
4. Sebagai seorang kakak, Kriti sangat bahagia dan lega melihat adik semata wayangnya tersebut telah menemukan pasangan hidup yang tepat
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/stebinben)
5. Kriti sangat berharap hari-hari Nupur dan Stebin sebagai pasangan suami istri berjalan dengan baik dan penuh sukacita selamanya
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/stebinben)
6. Ia juga sama sekali tidak keberatan melihat Nupur menikah lebih dulu dari dirinya
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/stebinben)
7. Mouni Roy hadir sebagai salah satu tamu undangan di acara pernikahan Nupur dan Stebin ini
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/imouniroy)
8. Tak hanya Mouni, Disha Patani juga merapat ke Udaipur untuk menyaksikan secara langsung pernikahan Nupur dan Stebin
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/imouniroy)
9. Kabarnya, Nupur dan Stebin akan menggelar resepsi yang meriah di Mumbai dalam waktu dekat ini
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/imouniroy)
10. "Selalu & Selamanya..." tulis Stebin melengkapi unggahannya
pernikahan Nupur Sanon (instagram.com/stebinben)
Nupur Sanon dan Stebin sangat bahagia karena acara pernikahannya di Udaipur berjalan dengan lancar. Mereka juga berharap rumah tangganya selalu harmonis hingga maut memisahkan. Pasti banyak penggemar yang patah hati, deh.
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Editorial Team
EditorHella Pristiwa
Follow Us