Awkarin, salah satu selebgram paling eksis di Indonesia, memang selalu disoroti kehidupan percintaannya. Pernah menjalin hubungan dengan beberapa pria, saat ini, dirinya yang tengah single bikin para penggemar penasaran tentang siapa pria yang sedang dekat dengannya.
Muhamad Sadam belakangan memang sangat dekat dengan Karin mengingat mereka menjalin hubungan persahabatan. Selain itu, Sadam merupakan fotografer pribadi Karin. Didoakan berjodoh, berikut ini potret kehangatan mereka.