Tiga aktor muda, yakni Arbani Yasiz, Maizura dan Ajil Ditto dipertemukan dalam serial baru berjudul Ada Dewa Disisiku. Kolaborasi tiga aktor ini tentunya sangat dinanti-nanti oleh penggemar mereka.
Serial ini menceritakan sosok Bara yang diperankan oleh Arbani Yasiz, diturunkan ke bumi oleh sang ayah yang merupakan seorang Dewa untuk membantu gadis bernama Melati yang diperankan oleh Maizura. Kisah keduanya semakin rumit dengan kehadiran Mario yang diperankan oleh Ajil Ditto. Terlibat kisah cinta segitiga, begini potret kompak mereka di balik layar.
