Nicholas Sean torehkan prestasi yang membanggakan. Melalui unggahan Instagram miliknya, ia mengumumkan telah menyelesaikan pendidikan dokternya.
Putra Ahok ini resmi menjadi dokter setelah menjalani prosesi sumpah dokter pada Rabu (23/10/2024). Di momen yang bahagia ini, Sean turut didampingi oleh sang ayah.
