Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia (TOSI) 2025 kembali digelar. Tahun ini, Raffi Ahmad bertanding di dua cabang olahraga sekaligus, yakni bulu tangkis dan padel.
Di partai final padel, Raffi yang berduet dengan Thariq melawan Saaih dan Fateh Halilintar. Dari perjuangannya tersebut, Raffi dan Thariq berhasil pulang sebagai juara.
