Riri Riza baru saja menyelesaikan pendidikan Strata-3 (S3). Sutradara berusia 55 tahun ini berhasil menyelesaikan studinya dalam program doktor di Institut Seni Indonesia, Bali.
Lewat akun Instagram-nya, Riri membagikan momen ujian kelulusannya yang digelar pada Jumat (23/1/2026) lalu. Dengan perasaan bahagia, Riri memakai toga kebanggaan kampusnya. Berikut potretnya di bawah ini.
