potret Farida Nurhan (instagram.com/farida.nurhan)
Farida Nurhan atau yang juga dikenal sebagai Rida merupakan seorang food vlogger yang kariernya mulai meningkat dan dikenali oleh kalangan luas. Membutuhkan waktu dan perjuangan yang cukup besar bagi Farida untuk bisa mencapai titiknya saat ini.
Sebelumnya, Ia merupakan seorang TKW (Tenaga Kerja Wanita) di luar negeri saat usia muda. Pada saat itu, Ia harus meninggalkan anaknya yang masih berusia 11 bulan untuk bekerja di luar negeri selama hampir 7 tahun. Meskipun begitu, semuanya Ia lakukan demi masa depan sang anak.
Sepulangnya ke Indonesia karena kontrak kerjanya sudah habis, Ia pun bekerja di bidang properti. Namun, Rida mulai mencoba cari sumber pendapatan yang lebih stabil dengan memanfaatkan dunia digital, di mana pada akhirnya Ia mulai beralih ke dunia konten kreator dan memulai YouTube-nya dengan konten kuliner.
Gaya kepribadiannya yang unik dan ulasannya yang jujur sukses menarik banyak perhatian para penonton konten YouTube-nya. Berkat sikap konsistennya dalam membuat konten, Rida saat ini telah menjalin kerjasama dengan beberapa selebriti di bidang kuliner sehingga mampu memperkuat posisinya sebagai salah satu tokoh terkemuka dalam industri food vlogger.
Sebagai informasi, saat ini kanal YouTube Farida sudah memiliki 4.85 juta subscriber, lho. Kamu termasuk salah satu subscriber-nya bukan, nih?