Debut sebagai pemeran pendukung melalui serial High Kick yang tayang pada tahun 2006-2007 lalu, Park Min Young berhasil meraih penghargaan Best New Actress in Comedy pada ajang MBC Entertainment Awards tahun 2007. Setelah itu, ia sangat aktif wara-wiri di layar kaca. Setiap tahun, ia selalu muncul dengan drama terbaru pada berbagai genre.
Saat ini Park Min Young sedang disibukkan dengan syuting drama Cruel Story of Office bersama Song Kang. Nah, kalau kamu penasaran bagaimana biodata dan profil ratu romcom yang satu ini, ayo simak artikelnya!