Film remake membawa napas baru pada karya klasik, termasuk yang lahir dari era 1960-an. Dengan sentuhan teknologi modern, gaya penyutradaraan kekinian, dan jajaran aktor terkenal, film-film ini berhasil memperkenalkan kembali kisah lama kepada generasi baru. Meski sering menimbulkan perdebatan soal orisinalitas, banyak remake yang justru mampu berdiri kuat sebagai karya tersendiri.
Dari aksi hingga komedi, masing-masing film di bawah ini layak masuk daftar tontonanmu. Berikut rekomendasi film modern remake dari karya klasik tahun 60-an. Simak rekomendasinya siapa tahu ada yang ingin kamu tonton!
