Almost Within Reach akan tayang pada 16 November nanti. Menceritakan Young-Joo (Park Yoo Na) yang merupakan anggota dari tim curling wanita nasional. Namun ia mulai mengalami gangguan di telinganya dan hal itupun menyebabkannya menjadi pemain pengganti.
Young-Joo kemudian melakukan perjalanan ke kampung halamannya. Di sana, ia bertemu dengan Sung-Chan (Kim Min-Suk), orang yang dulu pernah Young-Joo taksir. Kini Sung-Chan merupakan mantan anggota tim curling pria nasional. Mereka menjadi partner dalam tim curling ganda campuran.
Nah, itulah 10 drama spesial dari KBS yang hanya berjumlah satu episode. Singkat dan pastinya tak kalah seru dari drama yang jumlah episodenya banyak. Nomor berapa nih yang membuatmu penasaran untuk ditonton?