still cut MuTeLuv: Love Lock (Dok.GMMTV/MuTeLuv: Love Lock)
MuTeLuv: Love Lock mengisahkan Phayu (Dew Jirawat), seorang pria yang belum bisa melupakan mantan kekasihnya, May (Jamie Juthapich). Setiap Phayu berusaha memulai hubungan baru, ia selalu gagal karena bayangan sang mantan terus menghantuinya. Phayu selalu berhalusinasi melihat May dan mendengar dengan jelas suara mantan kekasihnya tersebut. Akibatnya, setiap kencan yang ia jalani selalu berakhir berantakan. Phayu meyakini hal ini disebabkan oleh sebuah papan ema di Jepang yang menjadi jimat pengikat jodoh yang pernah ditulis oleh May seorang diri.
Perjalanan ke Jepang dilakukan oleh Phayu untuk mematahkan kutukan tersebut hanya dengan bermodalkan foto tanpa keterangan. Tanpa diduga sebuah insiden mempertemukannya dengan Satsuki (Kucci), gadis Jepang yang sedang dirundung nasib buruk dan terpaksa merawat Phayu. Satsuki juga dengan enggan menemani Phayu sebagai pemandu dadakan untuk menelusuri kota demi melanjutkan pencarian papan ema. Dari hubungan yang penuh kekacauan, perasaan baru muncul di hati Phayu, membuat ia harus memilih antara menghancurkan papan ema itu lalu kembali ke Thailand atau justru menghadapi perasaan tersebut dan memulai masa depan yang mungkin saja memberikan kebahagiaan baru.