Berawal dari kematian sang Ibu, Evie Jackson akhirnya memutuskan untuk melakukan tes DNA demi menemukan sanak saudaranya. Beberapa waktu setelah tes DNA tersebut, ada seorang laki-laki bernama Oliver Alexander yang mengaku sebagai saudara jauhnya.
Singkat cerita, keduanya memutuskan untuk bertemu. Evie tentu saja senang karena akhirnya dia tidak sebatang kara lagi. Di sela-sela percakapan hangat tersebut, Oliver sempat mengajak Evie untuk menghadiri keluarga mereka di Inggris. Tentu saja ajakan tersebut langsung diiyakan oleh Evie dengan senang hati tanpa ada rasa curiga sama sekali.
Lokasi pernikahan tersebut terletak di sebuah desa yang sepi dan indah. Sesampainya di sana, Evie langsung disambut hangat oleh keluarganya dan sang empunya rumah, Walter DeVille. Melihat ketampanan Walter yang di atas rata-rata, Evie langsung jatuh cinta dengan Walter. Tidak butuh waktu lama, keduanya langsung terlibat dalam hubungan romantis, bahkan Walter berjanji untuk menikahi Evie di depan keluarganya.
Semenjak pengumuman pernikahan tersebut, Evie mulai mengalami banyak keganjilan, seperti mimpi buruk, banyak pelayan yang menghilang secara mendadak, hingga fakta yang paling mengejutkan bahwa calon suaminya telah memiliki dua istri. Tanpa berpangku tangan, Evie segera bergegas untuk menyelidiki keganjilan-keganjilan yang telah terjadi dan berujung Ia menemukan kenyataan yang sangat mengerikan.
Calon suaminya, Walter DeVille ternyata seorang vampir yang telah membuat perjanjian dengan leluhurnya dan dua keluarga lainnya. Ketiga keluarga tersebut wajib mengorbankan keturunan perempuannya untuk ditumbalkan sebagai Istri Walter. Pada awalnya, keluarga besar Evie, keluarga Alexander aman dari perjanjian tersebut karena hanya memiliki keturunan laki-laki sampai mereka menemukan Evie Jackson.
Lantas apakah Evie Jackson akan selamat dari perjanjian tersebut atau justru Ia pasrah menjadi pengantin Walter? Yuk, kita lihat perjuangan Evie Jackson dalam film “The Invitation” di bioskop kesayanganmu.