Film Number One siap dirilis pada awal tahun 2026. Cerita yang hangat terkait ibu dan anak akan digambarkan oleh Choi Woo Shik dan Jang Hye Jin. Gong Seung Yeon juga turut berpartisipasi sebagai salah satu karakter yang akan menambah kehangatan dari sisi yang berbeda dalam cerita Number One.
Cerita filmnya sendiri diadaptasi dari novel karya penulis Jepang bernama Uwano Sora. Sementara itu, sutradara yang mengarahkannya yakni Kim Tae Yong. Ia adalah sutradara film Set Me Free (2014) yang dibintangi Choi Woo Shik.
Dalam rangka meningkatkan antusias, sejumlah still cuts pun telah diunggah melalui media sosial distributor film ini yaitu BY4M Studio. Kebersamaan Choi Woo Shik, Jang Hye Jin, hingga Gong Seung Yeon pun terasa menjanjikan di foto-foto yang dirilis. Yuk, intip still cuts perdana film Number One berikut ini.
