cuplikan drama Positively Yours (instagram.com/channela_insta)
Guilt complex yang dialami Du Jun juga berkaitan dengan Kang Hee Won (Oh Yeon Seo). Hee Won yang sedang hamil anak dari Du Jun membuat Du Jun khawatir. Saat Hee Won dituding menjiplak desain di kantor, Du Jun khawatir ia akan dimarahi oleh atasannya, Bang Soon Hee (Jung Soo Young). Benar saja, Hee Won pun dimarahi habis-habisan dan disalahkan secara sepihak meski sudah melakukan pembelaan. Du Jun yang melihat itu sangat cemas, terlebih Hee Won dalam kondisi hamil dan harus jauh-jauh dari tekanan agar tidak stres.
Kecemasan Du Jun yang seperti itu termasuk guilt complex, lho. Ia menjadi sangat khawatir dan merasa bertanggung jawab terhadap masalah yang dialami Hee Won. Apalagi kemarahan Soon Hee terhadap Hee Won pun dipicu saat Du Jun menyinggung soal desain itu saat rapat.
Guilt complex yang dialami Du Jun memang sangat parah. Luka di masa lalu membuatnya trauma yang dibawa hingga dewasa. Hal itu juga membuat hidupnya tidak tenang dan kerap diselimuti rasa bersalah. Kira-kira apakah Du Jun bisa melewati hal itu? Layak dinantikan di episode-episode mendatang, ya!