Salah satu karakter yang cukup menarik perhatian di drama Queen Of Tears ialah Hong Beom Ja. Karakternya diperankan oleh Kim Jung Nan, aktris senior yang sudah malang melintang di beberapa drama populer. Ia pernah tampil di Crash Landing on You (2019-2020), Tale of the Nine Tailed (2020), hingga Reborn Rich (2022).
Karakter Beom Ja digambarkan sebagai sosok yang frontal. Ia adalah anak bungsu dari pendiri Queens Group, Hong Man Dae (Kim Kap Soo). Walau statusnya sebagai anak konglomerat, tapi hidup Beom Ja tidak seberuntung anak-anak lainnya. Mulai dari percintaan hingga keluarga, ini dia ulasan selengkapnya.