Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
potret Jang Nara di drakor Good Partner
potret Jang Nara di drakor Good Partner (dok. SBS/Good Partner)

Jang Nara akan kembali menyapa para penikmat drama dengan drakor sekuel terbarunya berjudul Good Partner 2. Pada 2024 lalu, musim pertama drakor ini sukses mendulang banyak prestasi seperti meraih delapan penghargaan bergengsi di 2024 SBS Drama Awards, menjadi salah satu drama dengan rating tinggi di 2024 mencapai 18,7 persen, hingga mendapatkan berbagai pengakuan internasional karena merepresentasikan kesetaraan gender dalam narasi dramanya.

Good Partner bukan satu-satunya drakor sekuel yang dibintangi oleh Jang Nara. Masih ada deretan drakor lain yang menampilkan Jang Nara dengan beragam peran. Apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini.

1. Nonstop 2 (2002)

Drama Korea Nonstop 2 (dok. MBC/Nostop 2)

Nonstop 2 atau yang juga dikenal dengan New Nonstop merupakan seri drama sitkom yang ditayangkan MBC pada tahun 2002. Drakor ini berkisah tentang kehidupan sehari-hari sekelompok mahasiswa yang tinggal di asrama universitas yang sama. Mulai dari tentang kehidupan kampus, kesalahpahman konyol antarkarakter, hingga dinamika percintaan antarpenghuni asrama yang saling tumpang tindih.

Musim kedua dari drakor ini dibintangi oleh para artis ternama di masanya. Salah satunya Jang Nara yang berperan sebagai Na Ra, mahasiswa universitas yang menjalin kisah cinta dengan In Sung (Jo In Sung). Karakter Na Ra digambarkan memiliki pribadi yang ceria, polos, dan menggemaskan. Bahkan, berkontribusi besar dalam melambungkan popularitasnya di Korea Selatan yang memicu fenomena 'Jang Nara Syndrome'.

2. Taxi Driver 3 (2025)

potret Jang Nara di drakor Taxi Driver 3 (dok. SBS/Taxi Driver 3)

Pada Desember 2025 kemarin, Jang Nara tampil sebagai kameo di drakor Taxi Driver 3 sebagai villain bernama Kang Ju Ri. Ia merupakan calon idola yang gagal debut karena kecelakaan di atas panggung dan membuat sebelah kakinya diamputasi. Karena menaruh dendam, ia mendirikan agensi hiburan sendiri bernama Yellowstart Entertainment dan menjebak para peserta trainee agar bisa menghasilkan uang berjumlah besar untuknya.

Salah satu korbannya adalah Lee Ro Mi (Oh Ga Bin). Menjelang debut dengan grup Elements, ia dijebak dengan video melakukan pesta miras yang berpotensi menimbulkan skandal di kalangan penggemar KPop. Untuk menebus kesalahan itu, agensi memintanya menuruti keinginan si pemilik video untuk berpacaran dengannya selama setahun penuh. Padahal, pihak Kang Ju Ri sengaja menjebaknya untuk mendapatkan untung lebih dan tak berniat mendebutkannya sebagai idola sejak awal.

3. Good Partner 2 (2026)

potret Jang Nara di drakor Good Partner (dok. SBS/Good Partner)

Pada 2026 mendatang, Jang Nara akan kembali dengan musim kedua drakor Good Partner. Ia kembali sebagai pengacara perceraian Cha Eun Kyung yang tidak lagi bekerja di firma hukum Daejung, namun telah mendirikan firma hukum sendiri bernama Spring Again. Nama firma hukum ini mencerminkan keinginannya untuk membantu klien mendapatkan kembali kehangatan, harapan, dan rasa pembaharuan dalam hidup mereka secepat mungkin.

Dalam musim kedua mendatang, sikapnya tetap anggun yang berlidah tajam pada siapa saja. Seperti dalam salah satu katanya di cuplikan perdana yang menyampaikan kalimat singkatnya yang penuh makna 'Just Trust Me'.

Tiga drakor di atas merupakan deretan drakor sekuel yang pernah dibintangi oleh Jang Nara. Karakter yang ia perankan pun beragam, bahkan berhasil menjadi scene stealer dan melambungkan popularitas drakor tersebut.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team