Setelah sukses dengan drama aksi-komedi terakhirnya, Kim So Hyun kembali menyapa penonton lewat proyek terbarunya. Kali ini, ia akan menjadi pemeran utama di drama terbaru garapan sutradara Ahn Pan Seok bertajuk Romance Expert.
Mengusung genre romansa, drama ini akan menambah deretan daftar drama romansa yang diperankan oleh Kim So Hyun. Nantinya ia akan memerankan karakter “Im Yoo Jin”, seorang mahasiswi tingkat akhir yang mendadak punya ketertarikan dengan program teknik mesin. Sembari menunggu tanggal rilis dramanya, kamu bisa obati rindu dengan menonton drakor romansa yang dibintangi Kim So Hyun berikut ini.
