Im Soo Hyang sebagai Kang Mi Rae dan Cha Eun Woo sebagai Do Kyung Seok (dok. JTBC/Gangnam Beauty)
Kang Mi Rae memiliki rasa kurang percaya diri dengan penampilannya. Ia lalu melakukan operasi plastik pada wajahnya, tepat sebelum masuk ke universitas. Mi Rae menjadi mahasiswa angkatan 2018 di Korea University.
Dengan penampilannya itu, dia menjadi populer, meski merasakan ada tekanan. Bahkan, beberapa mulai menganggap hal ini didapatnya hanya karena operasi. Mi Rae pun mendapat julukan "Gangnam Beauty."
Sementara itu, Do Kyung Seok adalah mahasiswa dengan kepintaran dan berasal dari keluarga berada. Sayangnya, kehidupan tidak bahagia di rumah membuatnya menyimpan luka mendalam.
Menurut orang lain, dia seorang yang dingin. Meski begitu, dia seorang yang peduli pada orang lain, seperti pada saudara perempuannya. Kyung Seok juga tidak peduli pada penampilan luar orang lain. Bahkan dia tahu bagaimana wajah Mi Rae sebelumnya karena keduanya bersekolah di SMP yang sama.
Keduanya merupakan mahasiswa jurusan Kimia. Hal ini mungkin sesuai dengan cita-cita Mi Rae yang ingin menjadi pembuat parfum, tapi Kyung Seok sepertinya hanya melakukannya karena tidak ingin sepaham dengan perkataan ayahnya.