Kim Do Gi (Lee Je Hoon) kembali muncul sebagai pusat gravitasi cerita di Taxi Driver 3. Ia bukan hanya pengemudi jagoan yang bergerak dalam gelap, tetapi juga sosok dengan berbagai wajah yang kian matang dan menawan. Musim baru ini menghadirkan Kim Do Gi dalam beragam persona yang tidak sekadar menjadi penyamaran, melainkan cermin dari evolusi batinnya, sekaligus senjata yang membuat musuh tidak mampu menebak langkahnya.
Perjalanan Kim Do Gi di musim ketiga terasa semakin megah dan berbahaya, membuat setiap perubahan karakternya tampak lebih tajam dan penuh pesona. Ia masuk ke dunia dunia gelap dengan identitas berbeda, menghadapi jaringan kriminal baru yang menuntut kecerdikan lebih besar dari sebelumnya. Inilah lima persona Kim Do Gi di Taxi Driver 3 yang tampil makin memesona dan membuat penonton sulit mengalihkan pandangan.
