potret salah satu episode House on Wheels (CJ Entertainment/viu.com)
Acara ini menghadirkan konsep yang unik. Dalam acara ini, digambarkan kehidupan sederhana dengan rumah kecil portabel yang bisa dibawa ke mana saja. Acara yang telah hadir dalam empat season ini dibintangi oleh aktor papan atas Korea, yakni Sung Dong Il dan Kim Hee Won. Selain dua aktor tersebut, ada juga aktor muda Yeo Jin Goo (dalam season 1), Im Siwan (dalam season 2), Gong Myung (dalam season 3), dan Rowoon (dalam season 4) yang turut membintangi acara ini.
Dalam House on Wheels, para pemain tersebut berkeliling ke berbagai tempat di Korea untuk merasakan kehidupan sederhana dalam rumah portabel tersebut. Ada kalanya mereka berhenti untuk menikmati kehidupan di sekitar pegunungan. Ada kalanya juga mereka membawa rumahnya untuk sejenak hidup di pantai sambil menikmati indahnya lautan luas.
Tak hanya itu, dalam setiap episodenya, acara ini juga selalu menghadirkan bintang tamu yang luar biasa. IU, Gong Hyo Jin, Kim Yoo Jung, Ra Mi Ran, hingga Lee Jae Wook pernah menjadi bintang tamu dalam acara ini. Jadi, selain bisa menyaksikan keindahan alam, kamu juga bisa menyaksikan interaksi lucu para pemain saat menjalani hidup sehari-hari dalam acara ini. Dari interaksi-interaksi itu, tak jarang juga ada pelajaran tentang kehidupan yang bisa kamu petik. Untuk kamu yang tertarik, acara ini bisa kamu tonton di layanan streaming VIU.