Do Hwa Seon (Ji Hye Won) merupakan sosok antagonis di drama The First Night with The Duke. Latar belakangnya yang berasal dari keluarga bangsawan menjadikan Do Hwa Seon berkarakter sombong. Setiap keinginannya harus ia dapatkan. Do Hwa Seon pernah berperilaku arogan, merebut pakaian yang telah dibeli Cha Sun Chaek (Seohyun SNSD).
Do Hwa Seon terobsesi mengincar Yi Beon (Ok Taecyeon) agar menjadi suaminya. Ia memanfaatkan privilege-nya dengan mendekati ibu suri agar membantunya. Padahal Do Hwa Seon mengetahui bahwa Yi Beon berencana menikahi Cha Sun Chaek. Berikut ini bukti obsesi Do Hwa Seon terhadap Yi Beon.