Menjadi idola dalam drama Idol I, Do Ra Ik (Kim Jae Young) mengalami kesulitan dalam percintaannya. Diketahui, ia pernah berpacaran dengan gadis dari kalangan non selebriti bernama Hong Hye Joo (Choi Hee Jin). Namun, keduanya putus karena hubungan itu menimbulkan rumor dan skandal. Keduanya pun putus meski masih saling mencintai.
Sebenarnya, bagi Hye Joo hubungannya bersama Ra Ik membawa kebahagiaan di hidupnya. Maka tak heran, sejak memutuskan berpisah, ia memberikan effort lebih agar bisa kembali bersama. Berikut beberapa bukti jika Hye Joo memang benar-benar mencintai Ra Ik dan banyak berkorban untuk hal itu dalam drakor Idol I.
