Seo Jun Kyung (Seo Hyun Jin) mempunyai trauma yang sampai detik ini tidak pernah bisa dilupakan. Trauma tersebut sedikit banyak mempengaruhi kondisi mental Seo Jun Kyung. Ia tumbuh menjadi seorang perempuan yang cerdas namun tertutup dan tempramental.
Seo Jun Kyung merupakan anak sulung keluarga Seo. Hubungan Seo Jun Kyung dengan ibunya tidak hangat. Keduanya sering bertengkar. Bahkan, sampai momen terakhir ibunya, keduanya sempat adu mulut. Kematian sang ibu menjadi pukulan yang berat bagi Seo Jun Kyung. Momen tersebut menjadi titik balik bagi kehidupan Seo Jun Kyung. Mengalami banyak perubahan, inilah tujuh character development Seo Jun Kyung di drakor Love Me.
