Go Ma Jin (Lee Chang Hoon) berurusan dengan kepolisian Thailand dalam drakor Typhoon Family. Ia diseret ke kantor polisi, setelah seorang pegawai bea cukai melaporkan bahwa dirinya menerima suap dari seorang pria asal Korea. Go Ma Jin pun tak bisa berkutik dan mengakui tuduhan tersebut.
Bukan hanya menyababkan dirinya ditangkap polisi, tindakan itu juga membawa kerugian besar bagi perusahaan Typhoon Tading. Kira-kira, apa saja dampak buruk yang terjadi akibat suap yang dilakukan Go Ma Jin terhadap pegawai bea cukai Thailand dalam drakor Typhoon Family?