Flex X Cop adalah sebuah drama Korea yang saat ini tengah tayang di stasiun televisi SBS. Drama ini menyuguhkan kisah seorang anak konglomerat generasi ketiga yang bernama Jin Yi Soo (Ahn Bo Hyun). Ia yang memiliki watak kekanak-kanakkan tiba-tiba diangkat menjadi seorang polisi karena berhasil mengalahkan pembunuh yang sudah menjadi buronan.
Karena hal ini ia bertemu dengan Lee Kang Hyun (Park Ji Hyun), seorang kepala detektif yang memimpin tim kejahatan dan kekerasan. Lantas keduanya pun bekerja sama untuk menangkap para penjahat dan memecahkan berbagai kasus.
Selain berakting, para pemain drama ini juga beberapa kali tampil di variety show. Salah satunya adalah Running Man. Di acara ini mereka pun selalu menampilkan tingkah yang kocak yang berhasil membuat penonton terpingkal. Berikut adalah 7 episode Running Man yang dibintangi oleh pemain drama Flex X Cop.
