Drama Last Summer mengikuti kisah Baek Do Ha dan Baek Do Yeong yang diperankan Lee Jae Wook sebagai dua saudara kembar yang hidup terpisah di dua negara berbeda. Do Ha tinggal di Amerika Serikat, sedangkan Do Yeong menetap di Korea Selatan bersama ayah mereka.
Setiap musim panas, Do Ha kembali ke Korea selama 21 hari, dan di tengah rutinitas inilah hadir sosok Kwon Ah Reum yang turut memperkaya cerita. Ia berperan sebagai Yoon So Hee dan akan beradu akting dengan Lee Jae Wook, membuat banyak penonton penasaran seperti apa hubungan karakter mereka. Yuk simak fakta-fakta menarik tentang peran Kwon Ah Reum di Last Summer!
