Dalam drama Ms. Incognito, Kim Young Ran (Jeon Yeo Bin) hidup di bawah bayang-bayang masa lalu kelam dan kejaran orang-orang berbahaya dari keluarga Ga. Demi bertahan hidup dan menjaga penyamarannya sebagai Bu Se Mi, ia harus mengandalkan naluri bertahan hidup yang tajam serta kewaspadaan luar biasa terhadap siapa pun di sekitarnya.
Setiap langkahnya penuh perhitungan. Bukan karena paranoia semata, tetapi karena satu kesalahan kecil saja bisa membuat seluruh penyamarannya runtuh. Berikut adalah tujuh bentuk kewaspadaan Kim Young Ran yang menjadi kunci keberhasilannya bertahan di Muchang.
