Go Da Rim di awal episode Dynamite Kiss digambarkan sebagai wanita yang sedang menghadapi tekanan hidup yang berat. Ia terus mencoba berbagai pekerjaan, tetapi selalu berakhir dengan kegagalan. Kondisi ini membuatnya merasa semakin terdesak untuk segera memperbaiki hidupnya.
Masalah Da Rim semakin bertambah ketika ia harus berurusan dengan tuntutan ekonomi dan keluarga. Situasi yang sulit membuatnya mengambil keputusan yang terburu-buru demi mendapatkan pekerjaan. Dari sinilah rangkaian masalah baru mulai muncul dan membentuk konflik utama ceritanya. Berikut masalah hidup yang menimpa Go Da Rim di awal episode Dynamite Kiss.
