Drama Dynamite Kiss telah menampilkan empat episodenya. Pada episode terbarunya, ditampilkan kisah Gong Ji Hyeok (Jang Ki Yong) yang tak pernah benar-benar melupakan Go Da Rim (Ahn Eun Jin) sejak ditinggalkan begitu saja di Jeju. Ia berulangkali mencari keberadaan Go Da Rim dengan minimnya informasi yang dipunyai.
Gong Ji Hyeok bahkan seperti orang yang kehilangan separuh jiwanya. Hal itu menandakan dirinya belum bisa melupakan kehadiran Go Da Rim yang sempat singgah di hatinya. Lantas, hal apa saja yang menjadi tanda ataupun bukti bahwa Gong Ji Hyeok belum move on dari Go Da Rim?
