Introspeksi diri diperlukan usai putus cinta agar tidak menyimpan benci pada sang mantan. Hal itu bisa dilakukan dengan mengakui penyebab dari perpisahan dan menarik pelajaran tanpa memaksa untuk melupakan sakit hati. Sikap reflektif itu kerap dibahas di lagu KPop.
Melalui lagu KPop berikut ini, kamu akan menyadari bahwa introspeksi diri penting agar tidak melulu menyalahkan keadaan. Kadang, hubungan memang berakhir karena kesalahpahaman yang dibiarkan berlarut-larut hingga kesalahan dalam memperlakukan pasangan. Yuk, simak!
